Sunday, July 28, 2013

Malam yang Gaul



Waktu hari Sabtu kemarin, kita diundang buka puasa sekaligus merayakan sweeet seventeennya Dhinie. Kalau waktu kelas 10 dan kelas 11 aku jarang datang dalam acaranya teman- temanku. Pokoknya di kelas 12 ini semua acara temanku harus aku datangi. Apalagi kita kan sudah kelas 12. Besok- besok pasti sudah jarang kumpul lagi. Dan jangan sampai aku meninggalkan kesan “ngga usah undang Nabila, dia pasti nggak datang”. Duh.
            Tapi ini malah keseringan datang. Muehehehe.. Nah, karena acaranya ini dia mengundang semua temannya, mulai dari teman SMP, teman kelas 10 dan teman kelasnya sekarang. Kan bakalan rame tuh, jadi aku berangkatnya sama Tami. Nanti ketemu sama Ayu di sekolah.
            Setelah ketemu di sekolah, kita berangkat sama- sama naik angkot. Kita sempat memandang ke arah parkiran sekolah,
            “Kok banyak motor di sekolah?”
            “Nggak tahu. Mungkin motornya anak yang main futsal”
            “Kalo anak futsal bawa motor sendiri- sendiri, kita? Syukur- syukur kalo dapat tumpangan. Kalo enggak? Yaah.. naik angkot.”

Childhood Friends



            Pernah baca novel teenlit yang ceritanya tentang punya teman kecil yang lama nggak ketemu, trus sekalinya ketemu malah naksir. Gimana? Suka nggak dengan cerita kayak gitu? Dulu sih, iya aku suka baca tapi lama- kelamaan nggak suka baca teenlint gituan. Terlalu fiktif. Ya iya lah, aku kan nggak pernah ngalamin.
            Nah, pas beberapa hari yang lalu. Orangtuaku kasih tahu, kalo teman sekaligus tetanggaku yang dulu tapi pindah mau datang. Mereka pindah ke Jakarta. Dia mau mudik ke kampungnya trus mau singgah ke Makasaar dulu. Tetanggaku dulu itu, punya 3 anak tapi sekarang sudah 4. tiga- tiganya itu cowok. Anak yang pertama dan kedua, seumuran dengan kakakku. Sedangkan yang ketiga, dulu, masih bayi. Tunggu ya, mau flashback dulu.

Sunday, July 14, 2013

Review Film : World War Z



            Sebenarnya gue telat review filmnya. Banget. Malah mungkin udah nggak diputar lagi. Jadi selain Cuma menambah postingan, siapa tahu ada yang mau beli film  bajakan tapi nggak tahu mau film yang mana.

Setelah sekian lama gue membusuk di rumah akhirnya ada yang ngajak jalan juga. Kita berempat pun nonton di 21. Yang sedang main itu kan ada Cinta Dalam Kardus, World War Z, Refrain sama film horornya indonesia. Sebenarnya kita mau nonton Refrain atau apalah tapi filmnya udah tayang sejam yang lalu. Telat banget. Trus gue usul nonton World War Z, film tentang zombie- zombie gitu. Tapi semua pada nolak karena takut. Eh, akhirya semua pada nonton World War Z, soalnya tinggal itu yang belum main. Tapi semua ngga tahu kalau itu film yang gue usul tadi. Kita pun masuk.

            Nah, kan filmnya menegangkan banget trus sering bikin kaget. Hampir semua orang yang nonton teriak. Tapi ada satu adegan dimana gue berteriak seorang diri dan itu keras banget. Campur aduklah, disatu sisi takut dan disisi lain malu. Ya udah supaya gue ngga teriak lagi, gue pun gigit hape. Untung hapenya ngga sampai ketelan.

Cihuy Dapat Liebster Blog Award




            

 Waktu blogwalking beberapa hari yang lalu, gue lihat ada postingan tentang award isinya tentang pertanyaan- pertanyaan gitu. Sempat kepikiran untuk buat sendiri karena nggak ada yang ngasih. Tapi pada akhirnya ada yang ngasih juga. Hohoho.. orang itu ialah Ilham pemilik blog ATLANTIS. 

From : Ilham (ATLANTIS)

Peraturan :
  • Setiap blogger harus menjawab pertanyaan yang telah dikasih
  • Pilih 11 blogger baru untuk mendapatkan penghargaan dan link mereka ke dalam postingan
  • Buat 11 pertanyaan baru kepada blogger yang dipilih.
  • Kembali ke halaman mereka dan memberitahu mereka tentang penghargaan.
  • Setiap blogger harus ngeposting 11 fakta  tentang diri mereka sendiri.
  • Nggak ada tag balik


Uhm, 11 fakta tentang gue:
  1. Suka baca komik terutama detectiv conan sama hai miiko, novel terutama terjemahan, dsb.
  2. Di sekolah gue anggota KIR.(y)
  3. Nge-fans berat sama A Rocket to the Moon dan Hot Chelle Rae.
  4. Suka gambar, tapi tergantung mood sih.
  5. Punya impian ke raja ampat, Papua. >_<
  6. Suka warna biru sama hijau.
  7. Lagi seneng- senengnya belajar bahasa Jepang :D
  8. Suka lagu jadul barat
  9. Punya sahabat yang namanya kembar sama gue.
  10. Bangga sama jurusan yang gue ambil. IPS.
  11. Nggak suka kegiatan yang monoton.
  12. Suka berimajinasi. Dreamer juga.

Wednesday, July 10, 2013

Review : Tender Care

            Di bulan puasa ini gue mau merekomondasikan sesuatu. Yang cetaaarrr banget. Demi Tuhan!
            Sesuatu itu adalah...
            tender care

Tapi. Apa itu Tender Care?
            Tender Care itu produk Oriflame, yang tidak usah diragukan tentang kealamian produknya. Tender Care berfungsi dengan banyak manfaat. Seperti menyembuhkan luka kecil, dan menjadi pelembab bibir. Apalagi kalau yang sudah sampai pecah- pecah bahkan berdarah. Cocok banget deh! Apalagi kan ini bulan ramadhan. Dimana bibir kita sering pecah- pecah karena kering.
            Sebelumnya, Tender Care telah tersedia dalam 3 aroma. Yaitu rasa cokelat, Cherry dan nggak ada aromanya. Hehe. Tapi di bulan ini Oriflame mengeluarkan Tender Care Gift Box. Jadi, dalam satu box kecil itu tersedia 4 aroma baru: Caramel, Vanilla, Coconut dan Cherry. Oiya, Tender Care ini hadir dalam edisi terbatas.
            Begitu kotaknya dibuka langsung tercium aroma keempat- empatnya. Bagus banget dihadiakan untuk orang- orang tersayang. Harganya? Rp 179.000 tapi karena ini produk baru dan penawaran perdana, diskon 50% jadi Rp 89.000. meskipun kecil, produk ini bisa dipakai berkali- kali lho. Trus kan dalam satu box isinya empat tuh, patungan aja sama orang rumah. Hehehe...
            Kalau aku paling suka aroma Vanilla dan Cherry. Hohoho...

Saat Jerawatku Meletus..


Peristiwa ini terjadi saat pelajaran Sosiologi. Dimana jerawatku sedang besar- besarnya. Sambil memperhatikan pelajaran, aku meraba- raba jerawatku yang bersampingan pas dengan hidung. Aku tahu itu kesalahan besar, tapi yaa.. karena lagi nggak ada kerjaan aja. Setelah aku pegang, kok ada darah. Aku pegang lagi, ada lagi. Aku pun minta tisu sama teman sebangku yang sedang serius abis.
            “Kamu punya tisu nggak?” *sambil berusaha menutup jerawat yang bersampingan dengan hidung.
            “Untuk ap.. ASTAGA NABILA, KAMU MIMISAN!!”
            “He? Bukan”
            “Ini, cepat pake tissu ku”
            “I.. iya. Tapi, ini bukan..”
                “Kamu izin aja ke UKS”
            “Ngg... Nggak usah”
Sambil mengangkat tangannya dia bilang “BU!”
Karena guruku ini serius banget, dia nggak dengar.
“BU! Nabila...”
Bu guru masih nggak dengar juga. Tapi beberapa teman menoleh, untuk mengetahui hal heboh apa yang terjadi. Mereka melihatku dengan rasa ingin tahu. Dilihat seperti itu aku pun bilang. “Ini bukan mimisan. Jerawatku pecah.”

Monday, July 8, 2013

Quotes #3



            Kalau kita belum sanggup secara sukarela mengajukan diri sebagai pemimpin suatu proyek, bersedialah menjadi pemimpin jika ditunjuk. Jangan pernah menolak kesempatan baik. Tanpa kita sadari, kesempatan seperti itu akan membangun kepercayaan diri. Itulah landasan awal yang penitng untuk menjadi seorang pemimpin.
(Dari buku Young On the Top)

Quotes #2



          Kebanyakan orang tidak percaya diri untuk menggunakan insting ketika akan mengambil keputusan. Insting terbentuk dari segala hal pengetahuan yang kita dapatkan sejak kita kecil. Baik itu ajaran orangtua tentang hal yang benar dan salah, maupun kegagalan dan keberhasilan yang telah kamu lalui.

Tuesday, July 2, 2013

Hal- Hal Kecil yang Membuat Jengkel



  1. Barang kita dipakai tanpa bilang- bilang.
  2. Kita capek- capek antri, eh malah diserobot orang.
  3. Belanja di minimarket. trus karena nggak punya uang kecil direlakanlah uang Rp300 rupiah itu. Tapi sekalinya kita kurang Rp300, dia malah ngotot banget.
  4. Orang yang keseringan ngaret. Padahal dia yang ngotot bilang On time.

Cukup Kerjaan yang Pakai Target. Bacaan jangan :D

Beberapa bulan yang lalu, saya menonton salah satu youtube binaragawan kesayangan fitnesmania yakni Ade Rai. Padahal tidak ada riwayat sebel...