Friday, October 18, 2013

Apa Kabar Tuan Tentacles?

Rata- rata orang kalo ditanya tokoh yang disukai di Spongebob Squarepants, pasti jawabnya Spongebob. Kalo gue sih lebih suka Squidward. Suka aja lihat ekspresi wajahnya yang datar, selalu sial, pemarah, aneh, karya seninya yang kacau dan dialognya juga lucu. Hahaha...
Dia juga mempunyai beberapa panggilan seperti Hidung Besar, Tuan Tampan, Squidward Tennisballs, Squidward Tortellini, Squid Cakes, Old Man Squidward. Selain itu dia sempat memelihara keong cantik bernama Snellie untuk mengikuti lomba antar keong di Bikini Bottom. 
            Sebagai penghormatan kepada tuan tentacles, gue bahas dikit tentang dia. Ia dikit, ngga mau panjang- panjang. 

1. Barang- barang Squidward Tentacles


Yah, bisa dikatakan teman yang paling ideal bagi Squidward adalah clarinetnya


Lukisannya yang berjudul "Tampan dan Berani"

Squidward dan ketenangan

Rumah Squidward terletak di antara rumah Spongebob dan Patrick. Rumahnya menyerupai moai Pulau Paskah, 122 Conch Street. Rumah Squidward pernah memenangkan penghargaan dan masuk tv dalam acara 'House Fancy Prince of the Year' mengalahkan musuh bebuyutannya sejak SMA, Squilliam.



2. Squidward punya twitter
Iya! Dia punya twitter @Squidward tapi dia ngga update. Tweet terakhirnya aja waktu tanggal 26 Desember. Ada beberapa faktor yang menyebabkan Squidward ngga update. Akunnya di hack sama squilliam yang iri karena ngga punya twitter, sibuk jadi kasir di Krusty Krab, atau lupa password.



Rodger Albert Bumpass

3. Pengisi suara Squidward dalam bahasa Inggris ialah Rodger Albert Bumpass (lahir November 20, 1951) adalah aktor Amerika dan aktor suara, yang terkenal karena lama perannya sebagai Squidward Tentacles pada serial SpongeBob SquarePants. Sedangkan pengisi suara versi Indonesia adalah Jumali Jindra (lahir 18 Juli 1965), selain mengisi suara Squidward dia juga mengisi suara Shaggy (Scooby doo) dan Tazmanian Devil. 




Ah, jadi pusing lihatnya (T_T) 

4. Selain menyukai bermain clarinet. Squidward juga menyukai kegiatan senam atau menari, membaca buku, relaxation dan melukis. Seperti potongan adegan- adegan dibawah ini, yah meskipun tarian/senamnya jelek. Dia tetap berlatih dan percaya diri. Ditambah juga saat menari/senam dia menggunakan ekspresi yang sangat datar. Hahaha... Saat bermain clarinet, kita sering mendengar suara sumbang dari alat musiknya. Tapi ngga jarang juga, malah bagus. Bahkan sukses :D seperti Spongebob Suction Cup Symphony. Udah berusaha cari videonya di youtube tapi ngga ada yang dari officalnya. Jadi hasilnya ngga bagus :|





5. Selain itu Squidward juga pernah menjadi Kapten magma, guru musik (dia menyamar sebagai Squilliam Fancison tapi ketahuan gara- gara Spongebob dan Patrick) , Santa claus (yang mengakibatkan barang- barang di rumahnya habis), guru seni, komposer orkestra simfoni Bikini Bottom (Suction Cup Symphony), Ketua Marching Band. 

6. Ekspresi Squidward. 





Squidward mencoba menjadi normal 

Saat pertama kali naik ke daratan. Hanya dia yang paling jelek. Wahaha



Saat menjadi makhluk paling tampan se-bikini bottom.



7. Keakraban Squidward dengan Spongebob, Patrick 

Saat bermain perang salju. Yang berujung Squidward menjadi gila karena terobsesi menang. Ketika Spongebob dan Patrick sudah bosan bermain dan memilih menghangatkan badan di dalam rumah. Ia pun masuk tanpa sepengetahuan Squidward. 




Menjadi akrab karena Squidward terkena sengatan arus listrik yang besar di pagar rumahnya, agar tidak terganggu oleh siapapun. Jadi Kepribadiannya berubah, tapi lama- kelamaan Spongebob jadi ngga suka.


Awalnya menumpang di rumah Spongebob hanya sementara. karena Squidward kehilangan pekerjaan dan tempat tinggalnya akibat miss comunication dengan Tuan Crab. 


8. Beberapa potongan adegan. Ingat? 




Kesuraman Krusty Krab







Sebenarnya pengen bahas tentang kesialan- kesialan Squidward ini, tapi karena hampir tiap episode dia selalu sial. Udah ngga perlu lagi. Hehe...

Duh jadi pengen boneka Squidward


Thanks to : we heart it, google, nickelodion

Baca juga Apa Kabar Patrick Si Bintang?






30 comments:

  1. ya ampun keren banget nyampe ngerti sedetail itu hihihi

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya nih, kerjainnya sampai dua malam ε-(´・`)
      makasih ya (^▽^)

      Delete
  2. Pasti suka squidward banget nih. Kalo saya sih, Patrick! Hehe.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Patrick? Boleh juga. Nanti mau bahas kalo gitu ( ^∇^)

      Delete
    2. ditunggu about patrick secepatnya ya kak nabilla, aku suka patrick , love a lot hehe

      Delete
    3. sementara dalam proses penulisan. about Patricknya akan ku jadikan postingan penutup akhir tahun :D

      Delete
  3. squidward itu unik karakternya. tapi dia terlalu menjengkelkan dan masa bodo. orang yang tidak punya kegembiraan. eh, dia bukan orang sih. dia cumi-cumi.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sebenarnya squidward ini gurita. Tapi kok namanya ada kata SQUID ya? 〆(・∀・@)

      Delete
  4. Suka banget waktu Squidward jadi tampan! Hehehe :D

    ReplyDelete
  5. nah! iya. hal yg gue suka dari squidward itu ekspressi datarnya

    ReplyDelete
  6. suka banget sama squidward.. kata2 depresinya keren.

    ReplyDelete
  7. Hahahaha.. Good, ketika yg lain suka sama spongebob kamu malah sukanya sama squidward haha.. #AntiMainstream :{D
    tapi harus diakuin sih tanpa squidward, spongebob gak akan Booming. Hahaha xD

    ReplyDelete
  8. Squidward adalah orang antirempong. Haha. Keren!

    ReplyDelete
  9. Gue Juga suka Tapykalo nonton malu"
    nanti dy kira anak kecil :) hehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. Banyak kok yang suka film kartun tapi sudah besar :)
      contohnya Dragon Ball atau Naruto, peminatnya sampai orang besar juga

      Delete
  10. tapi paling lucu pas dia diem gara2 dengerin spongbob ngomong panjang lebar

    ReplyDelete
    Replies
    1. Jarang- jarang lho ada makhluk seperti Squidward yang mau dengerin temannya ngomong panjang lebar (-^〇^-)

      Delete
  11. Emang keren si Squidward ini. Tapi pertanyaan besarnya, kenapa dia ga pake celana? Si Patrick aja pake.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Karena lagi ngga pengen aja ♪(┌・。・)┌

      Delete
  12. wah, lengkap banget ulasan tentang squidwardnya :D
    dua jempo deh!

    Squidward itu cerewet, berisik.. Jadinya suka bikin kesel XD << menurut gue sih. haha

    ReplyDelete
    Replies
    1. sebenarnya Squidward ini malas ngomong. Kecuali kalo lagi kesel dia jadi cerewet く(^_・)ゝ

      Delete
  13. suka bangeet sama squidward ya mbak,,kalau aku sih suka sama shandy,,paling cantik se bikini bottom sih,hehe :p
    salam Epicentrum mampir ya kakaak :))

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sudah mampir kok :)
      Nanti mau bikin tentang Shandy kalo gitu setelah patrick

      Delete
  14. kak, keren bgt deskripsinyaaa (y) kka dapet info detail dari mana? about patrick nya ditunggu ya kak, ;)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Aku kan penggemar beratnya Squidy,jadi yang paling ku ingat kalau Spongebob main yaa squidy. Aku ingat tiap adegan- adegannya. Hehe..
      About Patrick? banyak juga nih yang penggemar Patrick. Berarti kalau nonton fokusnya ke Patrick lagi ya. Hihi :))

      Delete

Cukup Kerjaan yang Pakai Target. Bacaan jangan :D

Beberapa bulan yang lalu, saya menonton salah satu youtube binaragawan kesayangan fitnesmania yakni Ade Rai. Padahal tidak ada riwayat sebel...